Selasa, 25 September 2012

Analisa Website Rumah Outlet

NIM/ NAMA       : 09.41010.0284 / Leza Risti Navyca

Dosen                   : Tan Amelia



E-business atau electronic business adalah aktivitas bisnis baik itu merupakan pertukaran barang atau pun jasa yang memanfaatkan teknologi internet sebagai alat bantu dalam melakukan komunikasi dan transaksi. E-business memungkinkan suatu perusahaan/ individu untuk berhubungan dengan sistem pemrosesan data internal dan eksternal secara lebih efisien dan fleksibel. E-business juga banyak dipakai oleh perusahaan untuk berhubungan langsung dengan supplier dan mitra bisnis perusahaan, serta dapat memenuhi dan melayani permintaan pelanggan secara lebih baik.

Rumah Outlet adalah salah satu dari sekian banyak contoh perusahaan yang memanfaatkan teknologi internet dalam menjalankan usaha yang digelutinya. Rumah outlet merupakan toko baju online yang menjual berbagai macam keperluan baju, tas, dan aksesoris untuk wanita dan pria. Situs ini dibuat sejak tahun 2008 silam untuk mengembangkan usaha yang dimiliki oleh Yustina & Sisters Knitted Fashion dari Bandung. Selain itu, tujuan dari dibuatnya situs ini adalah untuk memudahkan dan memberikan kenyamanan kepada para customer dalam membeli pakaian yang diinginkan karena tidak perlu datang langsung ke toko dan dapat dilakukan kapan pun dan dimana pun asalkan terhubung dengan jaringan internet.

Sistem pembayaran yang disediakan oleh Rumah Outlet adalah transfer langsung ke bank BCA, Mandiri, BNI, atau BRI. Sebagai strategi promosi, Rumah Outlet mengintegrasikan kontennya dengan sosial media seperti Twitter dan Facebook untuk info-info promo dari produk yang mereka miliki.


Teknologi yang digunakan oleh Rumah Outlet adalah teknologi internet yang berguna untuk memperluas jangkauan komunikasi elektronik dan memiliki peluang bisnis yang sangat besar mengingat tingginya peningkatan jumlah pengguna internet di dunia. Framework market yang digunakan oleh Rumah Outlet adalah e-commerce atau B2C (Business to Consumer). Sedangkan model e-business yang digunakan adalah direct customer karena transaksi yang dilakukan secara langsung menghubungkan antara perusahaan dengan customer.

0 komentar:

Posting Komentar

♥'ly Readers :)